Menu

Minggu, 11 Desember 2011

Everything about Love

semoga berguna buat para pembaca ya. Ada 2 kisah disini yg sama2 bagus yg ingin g bagikan.

Sepasang kekasih sedang melaju lebih dari 100 km/jam di jalan dengan sebuah motor.

Cewek : Pelan-pelan, aku takut.
Cowok : Tidak, ini menyenangkan.
Cewek : Tidak, ini sama sekali tidak menyenangkan. Please, aku takut!
Cowok : Baik, tapi katakan dulu bahwa kamu mencintaiku.
Cewek : Aku mencintaimu! Sekarang pelankan motornya!
Cowok : Sekarang beri aku pelukan yang erat.
(Lalu si cewek memeluknya)
Cowok : Bisakah kamu melepas helmku & kamu pakai? Helm ini sangat menggangguku!
(Si cewek itu pun menurutinya)

Keesokan harinya ada berita di koran sebuah sepeda motor menabrak gedung karena rem-nya blong. Ada dua orang di atas motor itu, tetapi hanya satu orang yang selamat. Yang terjadi sebenarnya adalah bahwa di tengah jalan saat kecepatan tinggi, si cowok berusaha me-Rem utk memperlambat, tapi si cowok menyadari bahwa rem motornya rusak, dia tidak ingin membiarkan kekasihnya tau. Dia meminta kekasihnya berkata dia mencintainya dan merasakan pelukannya, karena dia tau itu untuk terakhir kali baginya. Dia menyuruhnya memakai helm supaya kekasihnya akan tetap hidup walaupun itu berarti ia yang akan mati...

Pernahkah kamu mencintai seseorang sampai sebesar ini ??? Ataukah hanya sebatas memperhatikannya, peduli, menelpon / mengirimkannya sms hanya untuk membuatnya bahagia? Pernahkah kamu mengatakan "AKU MENCINTAIMU" padanya? Ataukah kamu menunggu untuk mengatakan itu disaat kamu berada dlm situasi seperti diatas motor itu?

Jika tidak, kamu masih punya kesempatan untuk mencintainya lebih lagi. Jangan menyimpan rasa cinta itu hanya di dalam hati. Katakan padanya bahwa kau mencintainya. Karena kamu tidak pernah tau, apakah besok kamu masih punya waktu dan kesempatan untuk mengungkapkannya..



Ada seorang istri memberikan tantangan kepada suaminya untuk hidup tanpa dirinya. Dia minta kepada suaminya untuk tidak ada komunikasi sama sekali di antara mereka selama sehari, sehari saja........

Si istri berkata kepada suaminya itu, "Bila kamu bisa melewati itu, aku akan mencintaimu selamanya." Dan sang suami pun setuju. Dia tidak sms / telpon istrinya seharian apalagi bertemu. Tanpa dia ketahui bahwa sebenarnya istrinya hanya memiliki sisa waktu 24 jam saja untuk hidup, karena dia terkena kanker kronis dan ajal akan menjemput sbntar lagi...

Keesokan harinya sang suami itu pulang ke rumah, apa yg terjadi? Air matanya pun tak terbendung menetes melihat istrinya sudah terbaring kaku dengan surat di tangan yang bertuliskan "Kamu Berhasil Sayang, Dapatkah kamu lakukan itu setiap hari mulai dari sekarang? I LOVE YOU."

Guys, don't ever lost contact with someone you love, you'll never know what's gonna happen the next day, or the day after that. Even a single "hi" or a "good ​night". You will never know that someone is no longer there to live....

Jangan Cintai Seseorang Setinggi Langit Karena Langit Bisa Runtuh,
Jangan Cintai Seseorang Sedalam Lautan Karena Lautan Bisa Surut,
Jangan Cintai Seseorang Sebesar Dunia Karena Dunia Bisa Hancur,
Cukup Cintai Seseorang Seujung Kuku,
Walau Kecil, Walau Selalu Dipotong, Ia Akan Selalu Tumbuh Dan Tumbuh


When i read these stories, i cry. semoga kalian terberkati dengan cerita ini. God Bless!!!

Sumber : IDWS

Artikel Terkait Lainnya :



1 komentar:

  1. Jangan Cintai Seseorang Setinggi Langit Karena Langit Bisa Runtuh,
    Jangan Cintai Seseorang Sedalam Lautan Karena Lautan Bisa Surut,
    Jangan Cintai Seseorang Sebesar Dunia Karena Dunia Bisa Hancur,
    Cukup Cintai Seseorang Seujung Kuku,
    Walau Kecil, Walau Selalu Dipotong, Ia Akan Selalu Tumbuh Dan Tumbuh

    Tapi . . . . . . berikan cinta sekarang, krn hr esok tdk ad lg, lakukan yg terbaik skrg, atau tdk sm skli.

    BalasHapus